8 Zat Kimia Berbahaya Pada Kosmetik Serta Dampaknya Bagi Kesehatan
Sekarang ini, baik wanita ataupun pria tidak bisa dipisahkan dari penggunaan barang - barang kosmetik untuk menunjang penampilannya. Apalagi dengan banyak beredarnya perlengkapan kosmetik di pasaran, memudahkan mereka untuk mendapatkan produk tersebut.
Menggunakan produk kosmetik seperti itu, memang boleh - boleh saja. Tetapi anda juga harus selektif ketika memilihnya. Meskipun memberi manfaat dengan meningkatkan penampilan penggunaanya, tidak jarang produk tersebut mengandung zat kimia berbahaya dan belum dilakukan uji toksisitas terhadap produk tersebut.
Karena itulah, selalu perhatikan kemasan produk kosmetik yang akan anda gunakan. Paling tidak anda bisa mengetahui bahan kimia yang terdapat dalam kosmetik tersebut.
Nah, berikut dibawah ini adalah beberapa zat kimia berbahaya yang perlu anda waspadai dan banyak terdapat dalam kosmetik serta dampaknya bagi kesehatan:
1. Merkuri
Anda mungkin sudah mengenal dan menemukan zat kimia ini pada beberapa kosmetik yang ada diluaran. Ya, merkuri banyak dietmukan di produk kecantikan yang fungsinya untuk memutihkan kulit. Zat kimia ini juga ditemui pada produk seperti maskara.
Dampaknya bagi kesehatan : Penggunaan bahan ini dapat mengakibatkan berbagai masalah kesehatan seperti iritasi kulit, alergi serta kerusakan saraf.
2. Kationik surfaktan
Bahan kimia yang satu ini biasanya digunakan dalam konditioner rambut atau pelunak yang memiliki muatan listrik positif.
Dampaknya bagi kesehatan : Jika digunakan secara teratur, kationik surfaktan ini bisa merusak rambut serta membuatnya kering dan mudah patah.
3. Formaldehida
Formaldehida merupakan zat kimia berbahaya lain yang umumnya digunakan pada poles kuku, pewarna rambut bulu mata, sabun bayi.
Dampaknya bagi kesehatan : Jika digunakan secara terus menerus bisa mengakibatkan masalah kesehatan seperti iritasi pernafasan, keracunan sistem kekebalan tubuh bahkan yang lebih parah bisa menyebabkan kanker.
4. Talc
Bahan kimia yang satu ini umunya digunakan pada kosmetik seperti blush, deodoran, eye shadow dan lain - lain untuk menyerap kelembaban.
Dampaknya bagi kesehatan : Zat ini bersifat sebagai karsinogen pada manusia serta juga diketahui dapat menyebabkan kanker ovarium dan tumor paru - paru.
5. Butil asetat
Butil asetat adalah bahan kimia yang biasa digunakan dalam penghalus kuku dan poles kuku.
Dampaknya bagi kesehatan : Penggunaan bahan kimia ini jika dilakukan terus menerus dapat menyebabkan reta atau kulit kering. Bahkan hanya menghirup terlalu banyak uapnya pun bisa menyebabkan pusing atau ngantuk.
6. Partikel nano
Partikel nano khususnya titanioun dioxide dan zinc oxide niasanya digunakan pada produk kosmetik seperti krim dan lotion tabir surya.
Dampaknya bagi kesehatan : Bahan kimia ini dapat dengan mudah menembus kulit dan menghancurkan sel - sel otak.
7. Anti bakteri
Anti bakteri seperti triclosan sering digunakan pada berbagai macam produk seperti deodoran, sabun, pasta gigi serta produk lainnya. Bahan kimia yang sifatnya mudah diserap ini diketahui beracun atau karsinogenic di alam, jadi anda perlu berhati - hati ketika menggunakannya.
Dampaknya bagi kesehatan : Penelitian menunjukkan bahwa anti bakteri dapat mengganggu fungsi testosteron pada sel dan dapat merusak beberapa bakteri baik, sehingga bisa meningkatkan kerentanan terhadap infeksi tertentu.
8. Coal tar
Coal tar adalah bahan kimia berbahaya yang umum digunakan dibanyak anti ketombe serta krim anti gatal.
Dampaknya bagi kesehatan : Bahan kimia ini diketahui bersifat carsinogenic ketika masuk di bawah kulit.
Itulah 8 zat kimia berbahaya pada kosmetik serta dampaknya bagi kesehatan. Jadi, seperti yang ditekankan diatas, selektiflah dalam menggunakan kosmetik dengan memperhatikan kemasannya terlebih dahulu. Semoga bermanfaat.
Referensi : https://id-id.facebook.com/notes/gracy-skin-care/10-zat-kimia-berbahaya-pada-kosmetik/682459188440511