5 Efek Samping KB Spiral Yang Jarang Diketahui Wanita

Saat ini, di Indonesia banyak beredar berbagai alat kontrasepsi. Dari beragam jenis kontrasepsi tersebut, Salah satu yang paling sering digunakan adalah pil KB. Hal ini dikarenakan, pil KB dinilai paling mudah dalam mengaplikasikannya, yaitu hanya dengan meminumnya secara rutin. Pil KB juga dianggap sebagai alat kontrasepsi yang minim resiko kesehatan yang akan ditimbulkannya.

Selain pil KB, alat kontrasepsi lainnya yang juga diminati banyak wanita adalah KB Spiral. Jenis kontrasepsi ini dibuat untuk memcah jalannya sperma menuju sel telur sehingga mampu mencegah terjadinya kehamilan. Banyak wanita beranggapan, alat kontrasepsi ini sangat aman digunakan. Tapi, apa benarkah seperti itu?

Efek Samping KB Spiral Yang Jarang Diketahui Wanita

Sebuah ulasan yang dilansir Boldsky.com menuliskan bahwa KB spiral ternyata juga bisa memberi efek samping, dan ironisnya banyak wanita yang tidak mengetahui hal ini. Apa saja efek sampingnya? Berikut dibawah ini :

1. Masalah hormonal
Kontrasepsi yang satu ini bisa memberi efek samping yang berisfat hormonal seperti perubahan suasana hati, mual, sakit kepala, munculnya jerawat bahkan nyeri pada payudara. Tapi biasanya, beberapa masalah ini akan hilang dengan sendirinya setelah beberapa bulan.

2. Penyakit radang panggul
Menggunakan Kb Spiral mengharuskan anda dimasukin benda asing pada tubuh. Terkadang, benda asing ini bisa menyebabkan iritasi karena tubuh menolak benda asing tersebut sehingga menyebabkan radang panggul.

3. Masalah menstruasi
Gangguan menstruasi terkadang muncul sebagai efek dari penggunaan alat kontrasepsi ini. Terkadang, hal yang umum terjadi adalah menstruasi tidak teratur yang disertai dengan kram dan sakit perut yang berkepanjangan.

4. Kehamilan ektopik
Anda mungkin belum mengetahui kehamilan ektopik ini. Kehamilan ektopik adalah kehamilan diluar kandungan yang mungkin terjadi karena penggunaan alat kontrasepsi ini. Kehamilan diluar kandungan ini bahwa berarti janin yang anda kandung tidak mampu tumbuh dengan baik sehingga harus dikeluarkan.

5. Kista ovarium
Pemasangan alat kontrasepsi ini setelah kelahiran juga mampu menyebabkan kista ovarium. Kondisi ini biasanya terjadi ketika alat ini mempengaruhi keadaan hormon progesteron anda. 


Itulah 5 efek samping KB spiral yang jarang diketahui wanita. Jadi sebaiknya, ketika anda memutuskan akan menggunakan alat kontrasepsi jenis ini ataupun yang lainnya, sebaiknya konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter yang ahli, sehingga anda tahu alat kontrasepsi apa yang tepat anda gunakan. Semoga bermanfaat.

Referensi : Muslimahcorner.com

Postingan populer dari blog ini

Dibalik Baunya, Kentut Ternyata Memberi 3 Manfaat Sehat Ini

5 Makanan Sumber Vitamin A

Tips Dan Cara Mudah Menjaga Kesehatan Usus