Postingan

Menampilkan postingan dari Maret, 2015

Hebat, Sering Konsumsi Bayam Bisa Cegah 6 Penyakit ini

Gambar
Bayam merupakan sayuran hijau yang banyak mengandung beragam nutrisi di dalamnya. Sayuran hijau ini diketahui banyak mengandung kalium, zat besi, magnesium, vitamin A serta nutrisi lainnya yang sangat dibutuhkan tubuh. Dengan nutrisi melimpah seperti itu, Sering mengonsumsi sayur bayam, tentu bisa memberi efek positif bagi kesehatan anda. Bahkan seperti yang dikutip medicalnewstoday , sering makan bayam juga bisa menghindarkan anda dari berbagai penyakit kronis berbahaya seperti berikut dibawah ini :   1. Bayam bisa mecegah sembelit Sayuran hijau ini banyak mengandung serat serta kadar air yang tinggi. Serat dan air ini sangat baik untuk membantu mencegah sembelit serta menyehatkan saluran pencernaan anda. 2. Bayam bisa cegah hipertensi Jika anda seorang penderita tekanan darah tinggi,sangat dianjurkan untuk mengonsumsi sayuran ini. Hal ini dikarenakan bayam banyak mengandung kaliumyang berfungsi untuk menghilangkan efek natrium dalam tubuh. Anda pun bisa terhindarkan

5 Sayuran Yang Banyak Mengandung Vitamin C Lebih Tinggi Dari Jeruk

Gambar
Jika bicara mengenai vitamin C, satu hal yang mungkin terlintas dipikiran anda adalah buah jeruk. Ya, jeruk memang diketahui sebagai salah satu makanan sumber vitamin C yang tinggi. Tapi tahukah anda, ternyata masih banyak jenis makanan lainnya yang mengandung vitamin C, bahkan lebih tinggi kandungan jika dibandingkan dengan jeruk. Dan uniknya lagi, makanan tersebut berasal dari sayuran. Nah, berikut dibawah ini adalah 5 sayuran yang kaya antioksidan berupa vitamin C bahkan melebihi buah jeruk, seperti yang blog kesehatan ini lansir dari Healthmeup.com : 1. Brokoli Sayuran hijau yang satu ini banyak mengandung antioksidan, salah satunya adalah vitamin C. Satu mangkuk brokoli bisa mengandung vitamin C sekitar 82 miligram. Tentu itu bisa memenuhi kebutuhan vitamin C harian anda. 2. Kembang kol Sama halnya dengan brokoli, kembang kol juga mengandung vitamin C yang tinggi hingga mencapai 80 mi;igram per 100 gram-nya. Sayuran kecil ini juga mengandung banyak serta

5 Manfaat Mengagumkan Bayam Bagi Kesehatan

Gambar
Pernahkah anda mengonsumsi bayam? Ya, sayuran hijau yang satu ini sudah sangat familiar dindonesia. Hampir semua orang pasti pernah memasak dan mengonsumsi bayam. Sayuran ini banyak mengandung nutrisi seperti kalium, zat besi, magnesium serta berbagai vitamin yang sangat bagus untuk kesehatan tubuh anda. Nah, seperti yang dilansir Boldsky.com , berikut dibawah ini adalah manfaat mengagumkan yang bisa anda dapatkan dari mengonsumsi bayam :   1. Kesehatan mata Sayuran yang satu ini diketahui banyak mengandung karetonoid yang bermanfaat untuk melindungi mata terhadap katarak dan degenerasi makula. Karena itulah, sering mengonsumsi bayam bisa membuat penglihatan anda selalu sehat. 2. Menjaga sistem imun tubuh Mengonsumsi bayam secara teratur bisa membuat sel darah putih dalam tubuh anda anda meningkat. Tentu hal ini selain bisa membuat daya tahan tubuh anda meningkat, juga bisa menjaga sistem imun tubuh anda agar senantiasa sehat. 3. Anti karsinogonik Selain m

8 Manfaat Sehat Masak Tanpa Pakai Garam

Gambar
Banyak yang bilang, masak tanpa memakai garam akan membuat masakan terasa hambar. Memang benar, salah satu bumbu dapur ini sangat familiar digunakan untuk memberikan rasa pada masakan. Tapi tahukah anda, mengonsumsi garam apalagi dalam jumlah terlalu banyak bisa memberi efek buruk bagi kesehatan. Karena itulah, sebaiknya batasi mengonsumsi garam agar tubuh anda selalu sehat. Nah berikut dibawah ini adalah beberapa manfaat sehat masak tanpa pakai garam seperti yang blog kesehatan ini lansir dari Boldsky.com : 1. Menghindarkan dari stroke Stroke biasanya dipengaruhi oleh makanan yang anda konsumsi, terutama yang banyak mengandung garam. Karena itulah, kurangi konsumsi garam agar gula darah dalam tubuh anda tetap normal, anda pun bisa terhindar dari penyakit stroke. 2. Menurunkan berat badan Saat anda sedang diet, cobalah kurangi konsumsi garam karena bisa mempengaruhi diet yang anda lakukan. Hal ini dikarenakan garam hanya akan mengikat lemak dalam tubuh

4 Manfaat Kulit Pisang Untuk Kecantikan Yang Jarang Diketahui

Gambar
Siapa yang tidak mengenal buah pisang . Semua orang pasti sangat familiar dengan buah yang satu ini. Buah yang memiliki rasa manis ini sering digunakan sebagai makanan penutup sehabis makan. Buah ini juga diketahui menyimpan banyak manfaat bagi kesehatan maupun kecantikan. Tetapi sayangnya, kebanyakan orang hanya memanfaatkan daging buahnya saja. Padahal kulitnya pun bisa dimanfaatkan untuk perawatan kecantikan. Banyak orang yang tidak mengetahui hal ini, sehingga ketika makan buah pisang kulitnya pun dibuang percuma. Nah, seperti yang dilansir Prevention.com , berikut dibawah ini adalah manfaat buah pisang untuk kecantikan yang jarang dikatahui : 1. Kulit pisang bisa menghilangkan jerawat Salah satu masalah kulit yang kerap terjadi pada wajah adalah komedo dan jerawat . Munculnya komedo dan jerawat pada wajah sangatlah mengganggu serta cenderung bisa membuat sesorang  kurang percaya diri. Nah, tahukah anda? Jerawat ternyata bisa dihilangkan hanya dengan menggunakan ku

9 Cara Alami Mengobati Sariawan Tanpa Obat

Gambar
Sariawan merupakan salah satu masalah pada mulut yang sering terjadi dan banyak dialami oleh semua orang. Penyakit yang biasanya ditandai dengan munculnya bercak putih kekuningan pada mulut ini sangat tidak mengenakkan, apalagi ketika bersentuhan dengan benda atau ketika makan, rasa sakit yang ditimbulkan sangatlah mengganggu. Jika dibiarkan, tentu bisa menghilangkan selera makan anda. Banyak cara yang bisa anda lakukan untuk mengobati sariawan, termasuk dengan menggunakan obat sariawan yang banyak dijual di pasaran. Jika tidak ingin menggunakan obat, anda juga bisa menggunakan beberapa bahan alami dan mudah ditemukan ini untuk mengatasi masalah sariawan, seperti yang dilansir Boldsky.com dibawah ini : 1. Susu Anda suka minum susu? Saat sariawan, cobalah minum minuman yang satu ini. Susu bisa membantu meredakan nyeri dan menutrisi dari dalam. Susu juga mengandung zat besi yang bisa membantu menyembuhkan sariwan secara alami. Tidak hanya itu saja, susu juga bisa berpe

Ingin Kulit Kencang Dan Awet Muda? Lakukan 5 Tips Ini!

Gambar
Setiap wanita tentu mengidamkan memiliki kulit yang kencang dan tampak awet muda. Berbagai macam perawatan pun mereka lakukan seperti menggunakan berbagai macam produk kecantikan. Tapi sayangnya, penggunaan produk kecantikan yang kebanyakan mengandung bahan kimia di dalamnya dan terkadang tidak cocok dengan kulit malah bisa menyebabkan masalah kulit seperti munculnya jerawat dan penuaan. Sebenarnya untuk memiliki kulit yang kencang dan awet muda tidak hanya dengan menggunakan produk kecantikan saja. Bahkan hanya dengan melakukan beberapa tips seperti dibawah ini anda bisa memiliki kulit seperti itu. Penasaran? Yuk, simak dibawah ini : 1. Ganti scrub yang anda gunakan Perhatikan scrub yang anda gunakan apakah terasa kasar saat digunakan. Jika iya anda perlu menggantinya.Sebuah penelitian menemukan bahwa scrub yang kasar bisa menyebabkan guratan - guratan pada wajah anda sehingga bisa memperbesar peluang kulit anda terkena infeksi serta masalah kulit lainnya. Sebaiknya

4 Bahan Dapur Yang Ampuh Untuk Redakan Sakit Perut

Gambar
Sakit atau nyeri pada perut bisa terjadi pada siapa saja, bahkan terjadinya pun bisa kapan saja tanpa diketahui. Sakit atau nyeri pada perut seperti itu biasanya disebabkan karena banyak hal seperti asam lambung naik, alergi makanan, gangguan pencernaan, sembelit serta yang lainnya. Jika dibiarkan, tentu sakit perut tersebut bisa mengganggu aktifitas anda. Jika anda termasuk orang yang sering mengalami masalah sakit perut seperti ini, jangan merasa panik. Sikapi dengan tenang, anda bisa mengatasinya dengan memanfaatkan beberapa bahan dapur yang mudah ditemukan untuk meredakan sakit perut seperti itu dalam sekejab. Nah, seperti yang dilansir Boldsky.com , berikut dibawah ini adalah beberapa bahan dapur yang bisa anda gunakan untuk meredakan sakit perut : 1. Air Lemon Salah satu bahan dapur yang digunakan sebagai penyedap dan pemveri aroma pada masakan ini ternyata sangat berguna untuk membantu meredakan rasa nyeri pada perut. Caranya pun sangat mudah, campurkan 3 s

Ingin Cegah Diebetes Sejak Dini? Konsumsi 4 Sayuran Sehat Ini!

Gambar
Diabetes merupakan penyakit yang terjadi karena dipengaruhi dari gaya hidup seseorang yang tidak sehat. Penyakit yang bisa menyerang siapa saja ini, sering diketahui sangat terlambat sehinga perawatan yang dilakukan menjadi tidak maksimal dan proses penyembuhannya pun tidak bisa total. Lalu, bagaimana caranya agar anda terhindar dari penyakit ini? Cara paling tepat adalah dengan mengubah pola hidup tidak sehat anda dari sekarang serta kurangi konsumsi gula anda. Selain itu, seperti yang dilansir stylecraze.com , anda bica mencegah diabetes sejak dini hanya dengan mengonsumsi beberapa sayuran tertentu seperti berikut dibawah ini : 1. Brokoli Sayuran hijau yang kaya serat serta rendah kalori ini diketahui juga banyak menyimpan kandungan gizi di dalamnya seperti seperti vitamin A, C, D dan E serta beberapa mineral yang dibutuhkan tubuh untuk bisa menjalankan fungsi organ dengan nirmal. Mengonsumsi sayuran ini bisa menhindarkan anda dari penyakit diabetes sejak dini. Se

4 Makanan Ini Bisa Mengurangi Kesuburan Wanita

Gambar
Setiap pasangan yang baru menikah tentu memiliki harapan ingin segera hamil dan memiliki anak. Tentu saja itu tidak mudah, sebab kehamilan biasanya dipengaruhi dari tingkat kesuburan (fertilitas) mereka, dan fertilitas ini juga dipengaruhi dengan makanan yang mereka konsumsi. Nah, terutama bagi anda yang wanita, anda perlu memperhatikan makanan yang anda konsumsi. Sebab, terdapat beberapa makanan yang jika dikonsumsi malah bisa mengurangi tingkat kesuburan anda. Apa saja jenis makanan tersebut? berikut dibawah ini seperti yang blog kesehatan ini lansir dari Health.com : 1. Nasi putih dan kentang Mengonsumsi makanan tertentu saat sarapan seperti nasi putih, kentang maupun sereal bisa meningkatkan resiko infertilitas atau ketidaksuburan pada perempuan. Walaupun terdengar agak mengejutkan, tetapi ini terbukti berdasarkan penelitian yang dilakukan universitas harvard tahun 2009. Karena itulah, sebaiknya mulailah ganti sarapan anda dengan beras merah, pasta maupun gandum.

Awas, Gula Ternyata Bisa Memberi 5 Efek Buruk Ini Bagi Kesehatan Kulit!

Gambar
Selama ini, kebanyakan orang hanya mengetahui bahwa mengonsumsi gula berlebih bisa menyebabkan diabetes serta obesitas saja. Tidak banyak yang tahu bahwa makanan manis yang satu ini juga bisa memberi efek buruk pada kesehatan kulit juga. Tahukah anda, ketika anda mengonsumsi gula, maka tubuh akan cepat mengonversinya menjadi glukosa yang bisa meningkatkan kadar insulin dalam tubuh anda. Kadar insulin yang meningkat ini bisa menyebabkan inflamasi yang bisa memberikan efek buruk pada kulit. Nah, seperti yang dilansir Healthmeup.com , berikut dibawah ini adalah beberapa efek buruk mengonsumsi gula bagi kesehatan kulit anda : 1. Kulit kusam Ya, hal ini mungkin sudah diketahui semua orang. Mengonsumsi gula apalagi jika berlebihan bisa menyebabkan kadar gula darah dalam tubuh tidak seimbang. Biasanya kadar gula darah dalam tubuh akan naik ketika anda mengonsmusi makanan yang manis. Setelah beberapa lama, insulin dilepaskan kedalam sel anda, kadar gula dalam tubuh anda akan turun

7 Tips Mudah Untuk Cegah Kanker Payudara

Gambar
Kanker payudara merupakan suatu penyakit yang sangat dihindari oleh semua wanita di dunia. Penyakit yang satu ini membutuhkan proses penyembuhan yang terbilang sulit serta memerlukan biaya mahal. Sudah banyak wanita yang menjadi korban penyakit kanker payudara ini, bahkan sudah tercatat bahwa jumlah angka kematian karena penyakit ini mencapai 40.000 ribu jiwa di seluruh dunia hanya dalam waktu setahun saja. Tentu anda tidak ingin terkena penyakit ini, bukan? Karena itulah, terapkan pola hidup sehat dari sekarang. Nah, seperti yang dilansir fredhuch.com , berikut dibawah ini adalah beberapa tips untuk cegah kanker payudara yang dapat anda lakukan : 1. Konsumsi makanan sehat Sebuah logika sederhana, jika anda ingin sehat maka konsumsilah makanan sehat. Ya, makanan yang anda konsumsi akan mempengaruhi kesehatan anda. Karena itulah, pilihlah makanan yang kaya sayur dan buah. Kurangi konsumsi gula, karbohidrat olahan serta makanan berlemak. Perbanyaklah konsumsi protein ta

5 Bahan Alami Untuk Mengatasi Mual - Mual Pada Perut

Gambar
Mual - mual pada perut biasanya disebabkan karena asam lambung yang naik. Tetapi bukan karena asam lambung saja, masih banyak faktor lainnya yang bisa menyebabkan anda merasa mual. Terlebih bagi wanita yang hamil, mereka biasanya sering mengalami hal ini terutama pada hari (morning sickness). Jika dibiarkan, tentu hal ini akan mengganggu aktifitas anda. Jika anda sering mengalami mual - mual seperti ini dan ingin mengatasinya, cobalah gunakan 5 bahan alami dibawah ini untuk menghilangkan mual - mual seperti yang blog kesehatan ini lansir dari Everydayhealth.com : 1. Jahe Salah satu bahan alami yang bisa anda temukan di dapur ini sangat efektif untuk meredakan mual. Hal ini dikarenakan rasa hangat serta aromanya bisa mengatasi mual. Cobalah buat wedang jahe hangat, kemudian minum sedikit demi sedikit, tenggorokan anda akan merasa lega. Bahkan, perut anda yang mual pun akan terasa enak kembali.  2. Apel Saat anda mual, cobalah makan buah yang satu ini. Bauny

Tips Perawatan Untuk Kulit Wajah Berjerawat

Gambar
Setiap wanita tentu mengidamkan memiliki wajah yang mulus, bersih dan bebas dari jerawat. Tetapi sayangngya, penggunaan berbagai macam make up serta polusi di luar, masih menjadi momok yang bisa menyebabkan munculnya jerawat. Belum lagi dengan makanan yang dikonsumsi, bisa juga berpotensi munculnya jerawat pada wajah. Jika anda sudah berjerawat, cobalah lakukan tips perawatan kulit wajah berjerawat dibawah ini agar jerawat tidak muncul lagi pada wajah anda : 1. Pastikan kulit selalu bersih dan tidak ada kotoran yang menyumbat pori - pori Untuk memastikan kulit anda selalu bersih, apalagi setelah menggunakan makeup dan tidak ada kotoran yang menempel, cobalah lakukan beberapa hal dibawah ini : Bersihkan wajah 2 kali sehari untuk menghilangkan kotoran yang menyumbat pori - pori. Gunakan hanya bedak tabur karena bedak semacam ini mudah dibersihkan dan tidak menutup pori - pori kulit wajah anda. 2. Kendalikan produksi minyak agar tidak berlebih Bisa dipastikan, sa

6 Bahan Alami Untuk Mengatasi Masalah Prostat

Gambar
Masalah prostat seperti pembesaran prostat adalah hal umum saat ini dan sering terjadi pada kaum lelaki diatas usia 50 tahun. Tetapi bukan hanya orang yang sudah berusia aja, anda pun yang berusia muda juga bisa mengalami masalah ini, walaupun resikonya lebih kecil jika dibandingkan dengan orang yang berusia diatas 50 tahun.  Pada umumnya, pembesaran terjadi di bagian tengah dari kalenjar prostat yang mengelilingi saluran kencing (uretra). Jika anda terkena masalah prostat ini, janganlah mengabaikannya sebab pembesaran kalenjar prostat yang dibiarkan dan berkelanjutan bisa mengarah ke tahap yang lebih serius sampai ke kanker prostat. Nah, untuk mengatasi masalah prostat ini sejak dini, anda bisa menggunakan beberapa bahan alami dibawah ini : 1. Teh hijau Teh yang dikenal dapat menurunkan berat badan ini juga bisa anda gunakan untuk mengatasi masalah prostat. Kandungan zat antioksidan di dalam teh hijau bisa mengurangi nyeri prostat, mengurangi sensasi terbakar ser

4 Masalah Kesehatan Akibat Sering Minum Air Es

Gambar
Minum air es di saat cuaca terik dan panas tentu sangat menyegarkan. Banyak orang yang menyukai minuman ini, apalagi ketika mereka habis melakukan pekerjaan yang berat - berat, minum air dingin seperti air es dengan tambahan suplemen energi bisa membuat mereka segar kembali.  Minum air es memang boleh - boleh saja, tetapi sebaiknya janganlah terlalu sering sebab bisa memberi efek buruk pada tubuh dan banyak orang yang belum mengetahui hal ini. Seperti yang dilansir Health site , berikut dibawah ini adalah 4 masalah kesehatan akibat sering minur air es : 1. Kehilangan nutrisi tubuh Normalnya, temperatur tubuh manusia berada di kisaran 36 - 37 'C. Namun saat anda mengonsumsi air yang terlalu dingin membuat tubuh anda harus menggunakan lebih banyak energi untuk mengatur dan membuat suhu tubuh normal kembali. Padahal energi tersebut sangat dibutuhkan tubuh untuk menyerap nutrisi dan mencerna makanan yang masuk ke dalam tubuh anda. Saat minum air es, energi yang sudah ter

Beragam Manfaat Buah Pir Bagi Kesehatan

Gambar
Pernahkah anda mengonsumsi buah pir? Ya, salah satu buah yang memiliki tekstur daging buah berwarna putih ini, memiliki rasa manis dan segar ketika dikonsumsi. Buah yang sudah familiar di Indonesia ini , sangat tepat dikonsumsi pada saat cuaca terik di siang hari. Kandungan air di dalamnya bisa meredakan dahaga anda. Dibalik rasanya yang manis dan segar, buah ini juga banyak mengandung vitamin dan mineral yang dibutuhkan tubuh. Mengonsumsi buah ini, secara tidak langsung bisa menyehatkan tubuh anda. Lalu, apa saja manfaat buah pir ini bagi kesehatan? Seperti yang dilansir Boldsky.com , berikut di bawah ini adalh manfaatnya : 1. Mencegah kanker Buah pir banyak mengandung tembaga serta vitamin C yang sangat baik untuk kesehatan sehingga buah ini sangan bagus buat anda untuk dikonsumsi secara teratur. Bahkan buah ini diklaim bisa menangkal radikal bebas, Penyakit kanker pun bisa anda hindari. 2. Mencegah hipertensi Selain bisa mencegah kanker, buah ini juga bisa menc

6 Cara Alami dan Efektif Untuk Mengencangkan Kulit

Gambar
Sama halnya dengan rambut, kulit juga merupakan aset wanita yang perlu dijaga kesehatannya. Sebagai wanita, anda tentu menginginkan memiliki kulit yang sehat, cantik, alami serta kencang. Dengan memiliki kulit seperti itu, tentu akan membuat anda semakin percaya diri ketika bertemu dan berinteraksi dengan rekan anda. Tapi sayangnya, seiring dengan bertambahnya usia, terkadang kulit menjadi kendur dan tidak kencang lagi. Belum lagi dengan banyaknya polusi serta paparan sinar matahari semakin membuat kulit anda tidak sehat, kendur serta hilang elastisitasnya. Memiliki kulit kencang, bukanlah perkara yang sulit asal anda tahu caranya. Jangan berpikir untuk menggunakan bahan perawatan kulit yang mengandung bahan kimia serta mahal harganya, lebih baik beralihlah terlebih dahulu dengan cara yang alami. Cara alami seperti itu pun sangat efektif untuk mengencangkan kulit anda. Lalu bagaimana caranya? Yuk, lakukan 6 cara alami dan efektif untuk mengencangkan kulit dibawah in

Awas, Penggunaan Pil KB Bisa Memberi 3 Efek Samping Ini!

Gambar
Saat ini, di indonesia banyak beredar berbagai alat kontrasepsi. Dari beragam jenis kontrasepsi tersebut, yang paling familiar dan sering digunakan oleh banyak wanita adalah pil KB. Penggunaan jenis kontrasepsi berbentuk pil kecil ini, harus rutin diminum setiap hari selama sebulan. Pil KB dianggap sebagai alat kontrasepsi yang minim resiko kesehatan yang akan ditimbulkannya. Kebanyakan orang memang beranggapan seperti itu. Tapi, apa benarkah seperti itu? Tahukah anda, sebuah ulasan yang di terbitkan di healthmeup.com mengungkapkan bahwa, penggunaan pil KB terutama untuk jangka panjang ternyata memiliki efek buruk bagi kesehatan. Salah satu efek sampingnya adalah penggumpalan darah, apalagi jika anda seorang perokok atau penderita tekanan darah tinggi. Selain penggumpala darah, berikut dibawah ini adalah efek samping lainnya dari pemakaian kontrasepsi ini : Beberapa penelitian mengungkapkan bahwa penggunan pil KB mampu meningkatkan resiko kanker payudara terutama di ka

Manfaat Lidah Buaya Bagi Kesehatan Yang Jarang Diketahui

Gambar
Menurut wikipedia , Lidah buaya atau yang dikenal juga sebagai aloe vera merupakan sejenis tumbuhan yang sudah dikenal sejak ribuan silam. Tumbuhan ini dapat ditemukan dengan mudah di kawasan kering di afrika. Pada umumnya, tanaman ini hanya digunakan sebagai penyubur rambut, penyembuh luka maupun untuk perawatan kulit saja. Tapi tahukah anda, ternyata lidah buaya ini juga menyimpan manfaat lainnya selain hanya untuk penyubur rambut dan penyembuh luka. Seperti yang dilansir dari healthmeup.com , berikut dibawah ini adalah manfaat lidah buaya bagi kesehatan yang jarang diketahui : 1. Meningkatkan kesehatan perut Senyawa alami yang banyak terkandung dalam lidah buaya ini seperti aloe-emodin, aloein, dan barbaloin diketahui bisa menjaga pergerakan usus halus dalam di dalam perut. Karena itulah, hanya dengan minum jus lidah buaya ini anda bisa mengobati berbagai gangguan pencernaan seperti perut kembung, refluk asam, sindrom iritasi usus besar dan yang lainnya. 2. Menj

5 Gangguan Kehamilan dan Cara Mengatasinya

Gambar
Hamil merupakan saat yang menyenangkan bagi seorang wanita yang ingin memiliki buah hati. Melihat perkembangan janin dari hari ke hari serta perubahan besar pada perut, membuat wanita merasa lebih bahagia. Anda tentu juga akan memperlakukan kehamilan tersebut dengan baik dan penuh kasih sayang. Meskipun hamil itu menyenangkan, tetapi terkadang muncul masalah  - masalah yang mengganggu yang tidak anda harapkan. Masalah kehamilan seperti itu memang wajar terjadi, tetapi jika dibiarkan tentu akan mengganggu kenyamanan anda.  Nah, berikut dibawah ini adalah 5 gangguan kehamilan serta bagaimana cara mengatasinya seperti yang blog kesehatan ini lansir dari Healthmeup.com : 1. Mual Wanita hamil kerap mengalami gangguan ini terutama pada pagi hari (morning sickness). Masalah seperti ini tentu akan mengganggu kenyamanan anda. Tetapi jangan khawatir, anda bisa meredakan mual ini dengan memperbanyak konsumsi asupan vitamin B6 serta minum teh jahe. Jahe yang banyak mengand

Tips Untuk Tetap Tampil Cantik Dan Fresh Saat Turun Dari Pesawat

Gambar
Saat anda akan menempuh perjalanan jauh, memilih transportasi udara adalah pilihan yang tepat. Apalagi jika anda adalah seorang wanita karir, yang mengharuskan selalu datang tepat waktu, naik pesawat adalah keharusan. Tetapi sayangnya karena jarak tempuh yang jauh, akan membuat anda lebih lama berada dalam pesawat. Tentu hal ini akan mempengaruhi fisik dan penampilan anda. Apalagi ketika pesawat akan landing, penampilan anda tentu tidak akan secantik dan sesegar saat pertama kali akan berangkat. Eit, tunggu dulu, Anda tetap bisa tampil cantik dan segar meskipun menempuh perjalan yang jauh asal tahu caranya. Jika anda belum mengetahuinya, yuk baca tips berikut ini : 1. Pelembab wajah Saat naik pesawat dengan jarak tempuh yang lama pastikan anda selalu membawa pelembab wajah atau face spray dalam ukuran kecil, masukkan ke tas tangan yang dibawa ke kabin. Hal ini untuk mengantisipasi karena berjam - jam dalam pesawat membuat kulit wajah terpapar AC secara terus menerus. Su